EDUKASISOSIAL

Tingkatkan Skil dan Kompetensi, Mahasiswa Papua di Banten Siap Bergabung dalam Program Papua Digital Academy

KabarKlik.com – Komunitas mahasiswa Papua di Provinsi Banten menyambut positif kehadiran program Papua Digital Academy, yang digagas oleh Eksponen Muda Papua (EMP).

Ketua EMP Rahman Patur mengatakan, mahasiswa asal Papua yang sedang melanjutkan studi di wilayah Banten, sangat antusias dan bersedia mengikuti program Papua Digital Academy.

“Program Papua Digital Academy mendapat sambutan positif dari mahasiswa Papua yang lanjut studi di Banten. Banyak dari mereka yang menyatakan kesediaannya untuk ikut bergabung,” kata Rahman kepada wartawan di Tangerang, Banten, Sabtu (12/11).

Rahman mengatakan, sambutan positif ini menjadi motivasi EMP untuk terus memberdayaan dan mengembangkan potensi anak-anak muda Papua.

Pasalnya, kata dia, selama ini jarang ada organisasi kepemudaan Papua yang benar-benar konsen dalam pembinaan dan pengembangan potensi sumberdaya anak-anak muda yang berasal dari Timur Indonesia ini.

“Pelajar atau mahasiswa Papua, khususnya yang studi di luar Papua akhirnya minim untuk menemukan wadah yang serius mendorong ke arah pengembangan potensi SDM,” katanya.

Kondisi tersebut, sambungnya, berakibat pada terhambatnya peningkatan skil dan kompetensi generasi muda Papua. Khususnya dalam hal penguasaan tekonologi dan informasi termutakhir.

“Yang dibutuhkan hari ini dari anak-anak muda Papua adalah wadah pengembangan potensi SDM tadi. Inilah yang mendorong eksponen untuk gencar lakukan pembinaan dan pelatihan SDM,” pungkasnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Detected!!!

We have detected that you are using extensions to block ads. Please support us by disabling these ads blocker.

Powered By
100% Free SEO Tools - Tool Kits PRO