Timnas Indonesia Naik 4 Posisi di Peringkat FIFA Terbaru, Erick Thohir Targetkan Masuk 100 Besar
KabarKlik.com – Setelah tampil mengesankan di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia mengalami peningkatan peringkat FIFA. Per Februari 2024, Indonesia naik empat posisi ke urutan ke-142.
Hasil ini dipengaruhi oleh perolehan 8,65 poin tambahan. Indonesia sebelumnya berada di posisi ke-146.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambut baik kenaikan peringkat ini. Ia menyebutkan bahwa Timnas Indonesia berada di jalur yang benar.
“Ini menunjukkan bahwa program PSSI dalam menyiapkan timnas yang kompetitif dan berkualitas berjalan sesuai harapan,” ujar Erick.
Meski demikian, Erick mengingatkan agar tim tidak berpuas diri. Ia menargetkan Indonesia bisa masuk 100 besar peringkat FIFA.
“Target saya adalah agar kita segera menembus 100 besar dunia,” tegasnya.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan fokus pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mereka akan menghadapi Vietnam pada Maret mendatang dan harus mampu lolos dari Grup F.