Garuda Muda Tundukkan Korea Selatan di Perempatfinal Piala Asia U-23
KabarKlik.com – Timnas Indonesia U-23 sukses mengalahkan Korea Selatan dalam perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Laga yang digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB itu berlangsung sengit hingga adu penalti.
Selama 120 menit waktu normal dan tambahan, kedua tim bermain imbang 2-2. Indonesia unggul lewat dua gol Rafael Struick pada babak pertama. Sementara Korea Selatan menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri Komang Teguh Trisnanda dan Jeong Sang-bin.
Indonesia sempat unggul jumlah pemain setelah Lee Young-jun mendapat kartu merah langsung pada menit ke-70. Pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong juga diusir dari lapangan pada masa injury time babak kedua.
Pada babak adu penalti, Indonesia berhasil unggul 11-10. Kiper Ernando Ari menjadi pahlawan dengan menepis dua tendangan penalti Korea Selatan. Sementara tendangan penalti penentu kemenangan dicetak oleh Pratama Arhan.
Setelah pertandingan, Rafael Struick mengutarakan alasan kemenangan Indonesia. “Kami adalah sebuah tim. Lihatlah para pendukung kami, saya pikir ada 5 ribu, mungkin 10 ribu penggemar Indonesia. Kami terus berjuang selama 120 menit, itulah alasannya,” ujar Struick.